festival-olahraga-desa-wisata-fordeswita-di-desa-wisata-lebakmuncang-resmi-ditutup-dengan-pagelaran-budaya-yang-sarat-hiburan-dan-makna

Festival Olahraga Desa Wisata (FORDESWITA) di Desa Wisata Lebakmuncang resmi ditutup dengan pagelaran budaya yang sarat hiburan dan makna.

 24 Desember 2025 |   Administrator

20 Desember 2025, Festival Olahraga Desa Wisata (FORDESWITA) di Desa Wisata Lebakmuncang resmi ditutup dengan pagelaran budaya yang sarat hiburan dan makna.
Penutupan FORDESWITA dimeriahkan oleh pagelaran wayang golek dan komedi ohang khas Sunda yang dibawakan oleh Dalang Dadan Sunandar S., Putra Giri Harja 3, bersama ohang, sehingga menghadirkan suasana penuh keceriaan dan kebersamaan.

Alunan cerita, pesan-pesan moral, serta guyonan segar yang disajikan berhasil menghibur masyarakat dan tamu yang hadir, menciptakan suasana hangat, penuh tawa, dan kekeluargaan hingga akhir acara. Pagelaran ini sekaligus menjadi ruang pelestarian seni tradisi Sunda yang tetap relevan dan dicintai oleh lintas generasi.

Sebagai penutup FORDESWITA perdana, pagelaran wayang golek dan komedi ohang menegaskan bahwa olahraga, budaya, dan pariwisata dapat berpadu secara harmonis. Sebuah akhir yang berkesan, sekaligus penguat identitas Desa Wisata Lebakmuncang sebagai ruang hidup budaya, kebersamaan, dan kearifan lokal.

KABUPATEN BANDUNG!!!
BEDAS!! BEDAS!! BEDAS!! LEBIH BEDAS!

Pasirjambu Maju Bersatu Padu


    Tidak ada komentar...

Sinergi Program

SIKEMA

Kirim Keluhan

Lacak Keluhan Anda!

KELUHAN TERJAWAB

AGENDA KEGIATAN


  • Event tidak tersedia.

Media Sosial

PENGUNJUNG