ketua-kormi-kabupaten-bandung-melanjutkan-langkah-nyata-menuju-desa-wisata-lebakmuncang-7

Ketua KORMI Kabupaten Bandung melanjutkan langkah nyata menuju Desa Wisata Lebakmuncang.

 24 Desember 2025 |   Administrator

20 Desember 2025,
Sumber : @kormibandung
Setelah sukses memeriahkan Gebyar Senam Bandung Bedas dan meresmikan Kick Off Perlombaan serta Pelayanan, Ketua KORMI Kabupaten Bandung melanjutkan langkah nyata menuju Desa Wisata Lebakmuncang. Kunjungan ini bukan sekadar kunjungan biasa, melainkan upaya memperkuat ekosistem olahraga masyarakat di tingkat akar rumput.
Rangkaian kegiatan utama yang dilaksanakan meliputi:
1. Pemberdayaan Olahraga: Penyerahan bantuan alat olahraga masyarakat sekaligus peresmian Destinasi Olahraga Masyarakat. Ini adalah komitmen KORMI agar fasilitas kebugaran semakin dekat dan mudah diakses oleh warga desa.
2. Social Investment: Secara simbolis dilakukan penanaman pohon muncang. Selain sebagai identitas asal-usul nama Lebakmuncang, aksi ini merupakan investasi sosial untuk menjaga ketersediaan air dan warisan alam bagi generasi mendatang. 
3. Pelestarian Budaya & Keceriaan Anak: Suasana pecah saat Ketua KORMI melepas ikan ke kolam untuk tradisi Ngagogo. Tradisi menangkap ikan dengan tangan kosong ini diikuti dengan penuh tawa oleh anak-anak setempat, sebagai upaya mengenalkan kearifan lokal sejak dini. 
4. Apresiasi Lokal: Kunjungan ditutup dengan mencoba memainkan alat musik tradisional dan meninjau produk-produk unggulan UMKM Lebakmuncang yang kreatif dan potensial.
Olahraga tidak hanya soal fisik yang sehat, tapi juga tentang lingkungan yang lestari dan ekonomi yang mandiri. Mari kita wujudkan Bandung Bedas yang lebih bugar dan berbudaya!

KABUPATEN BANDUNG!!!
BEDAS!! BEDAS!! BEDAS!! LEBIH BEDAS!

Pasirjambu Maju Bersatu Padu


    Tidak ada komentar...

Sinergi Program

SIKEMA

Kirim Keluhan

Lacak Keluhan Anda!

KELUHAN TERJAWAB

AGENDA KEGIATAN


  • Event tidak tersedia.

Media Sosial

PENGUNJUNG